Memanjangkan rambut biasanya identik dengan wanita. Eits, jangan salah. Pria juga bisa melakukan segala cara untuk memanjangkan rambut mereka, entah hanya sekedar ingin memanjangkannya atau ingin segera berganti gaya rambut model baru.
Jangan khawatir. Bagi kamu para pria, kamu bisa kok memanjangkan rambutmu dengan cepat. Untuk itu, simak artikel cara cepat memanjangkan rambut pria ini sampai selesai, ya.
Cara Cepat Memanjangkan Rambut Pria
Berikut ini cara cepat memanjangkan rambut pria yang bisa kamu lakukan dengan mudah.
Pakai Sampo Secukupnya Saat Keramas
Bagi kamu yang ingin memanjangkan rambut dengan cepat, sebaiknya hindari penggunaan sampo secara berlebihan. Menggunakan sampo terlalu banyak akan menghilangkan minyak alami pada kulit kepala sehingga akan membuatnya menjadi lebih kering. Sebab kulit kepala yang kering akan menghambat pertumbuhan rambut.
Selain itu, kamu bisa keramas satu atau dua kali dalam seminggu agar minyak alami pada kulit kepalamu tetap terjaga. Disarankan untuk tidak keramas setiap hari karena dapat membuat kulit kepalamu semakin kering.
Gunakan Kondisioner Secara RutinMasih berkaitan dengan tips pertama, penggunaan kondisioner secara rutin penting untuk menjaga kelembaban kulit kepalamu. Kondisioner membantu mengganti lipid dan protein pada rambut sehingga membuat rambutmu mendapat kelembaban ekstra.
Hindari Keramas Menggunakan Air PanasPenggunaan air panas saat keramas dapat menghilangkan minyak alami yang terdapat pada kulit kepala. Terlalu sering keramas dengan air panas akan membuat rambutmu semakin kering dan rentan mengalami kerusakan. Akibatnya, pertumbuhan pada rambut pun menjadi terhambat.
Jangan Menyisir Rambut dalam Keadaan Basah
Kamu pasti sering berpikir bahwa menyisir rambut dalam keadaan basah akan membuat rambutmu menjadi lebih mudah diatur. Namun faktanya, ketika rambut dalam keadaan basah, pori-pori pada kulit kepala akan terbuka. Jika kamu menyisir rambut dalam keadaan basah, maka hal ini dapat memperbesar peluang rambutmu mengalami kerontokkan.
Gunakan Handuk Microfiber untuk Mengeringkan RambutBagi sebagian besar pria, baik disadari atau tidak, pasti sering mengeringkan rambut dengan cara menggosok-gosokkannya pada handuk. Menggosok rambut pada handuk sebenarnya hanya akan membuat rambutmu menjadi kering, mengembang, hingga patah. Akibatnya, rambut akan jadi susah tumbuh karena mengalami kerusakan.
Sebagai alternatif, kamu dapat menggunakan handuk microfiber yang memiliki tekstur lebih lembut sehingga tidak berpotensi merusak kutikula rambut. Selain itu, jangan menggosok rambut saat mengeringkannya. Kamu bisa mengeringkan rambut dengan cara di tap tap ringan saja.
Perlu diingat bahwa cara cepat memanjangkan rambut pria adalah dengan menjaganya agar senantiasa sehat sehingga proses pertumbuhan rambut dapat berlangsung dengan baik dan cepat.
Perbanyak Konsumsi Protein
Protein memegang peranan penting dalam merangsang pertumbuhan rambut. Sebab, batang rambut manusia terbentuk dari 90% keratin atau protein. Kekurangan protein dapat menyebabkan akar rambut melemah sehingga membuatnya menjadi rentan mengalami kerontokan.
Dilansir dari National Library of Medicine di Amerika Serikat, kekurangan nutrisi, salah satunya protein, dapat berdampak pada struktur rambut dan pertumbuhan rambut. Karena itu, konsumsi makanan berprotein menjadi penting agar rambutmu dapat tumbuh dengan cepat.
Selain protein, kamu juga bisa mengonsumsi makanan yang mengandung Omega 3 dan Vitamin D. Adapun jenis makanan yang dapat kamu konsumsi untuk memanjangkan rambut, misalnya daging ayam, ikan, daging sapi, dan kacang-kacangan.
Menggunakan Minyak KemiriSecara tradisional, minyak kemiri telah dikenal memiliki banyak manfaat untuk menjaga kesehatan rambut. Manfaat minyak kemiri, antara lain dapat memanjangkan rambut, menebalkan rambut, serta menjadikan rambut hitam dan bersinar.
Menggunakan Lidah BuayaSelain minyak kemiri, lidah buaya secara turun temurun juga dikenal memiliki khasiat yang baik untuk memanjangkan dan meningkatkan kesuburan rambut. Adapun cara menggunakan lidah buaya untuk memanjangkan rambut adalah dengan menggunakan gel lidah buaya sebagai masker pada rambut.
Menggunakan Minyak ZaitunSama halnya dengan minyak kemiri dan lidah buaya, minyak zaitun sejak zaman dahulu diketahui memiliki manfaat yang bagus untuk memanjangkan rambut. Kamu dapat mengoleskan minyak zaitun pada kulit kepala, lalu pijat perlahan untuk mendapatkan sensasi yang menenangkan. Memijat kulit kepala menggunakan minyak zaitun juga diketahui dapat membantu mengatasi stres dan memperlancar peredaran darah.
Hindari StresCara cepat memanjangkan rambut pria yang terakhir adalah dengan mengurangi stres. Dikutip dari Medical News Today, tingkat stres yang tinggi dapat menyebabkan berbagai jenis rambut rontok. Hal ini dapat menghambat pertumbuhan kembali rambut serta menyebabkan sistem kekebalan tubuh menyerang folikel rambut.